Pak Masadi, Atlet yang Pernah Harumkan Nama Bangsa, Kini Terlunta di Usia Senja

 Pak Masadi, Atlet yang Pernah Harumkan Nama Bangsa, Kini Terlunta di Usia Senja

Sahabat, pahlawan tak hanya identik dengan mereka yang berjuang di medan perang memperjuangkan tanah air. Bagi ia yang mengharumkan nama bangsa di kancah dunia lewat berbagai cara juga pantas kita sebut sebagai pahlawan.

Begitulah yang Pak Masadi, lelaki paruh baya asal Semarang itu alami. Ya, beliau dulunya adalah seorang atlet olahraga dayung berprestasi yang harumkan nama Indonesia di kancah dunia, terutama di ajang olahraga terbesar Asia Tenggara (SEA GAMES). Beragam medali beliau raih kala ikut serta jadi kontingen Indonesia puluhan tahun lalu.

Namun, setelah pensiun, dan tak punya riwayat pendidikan yang memadai, beliau kini harus bersusah payah mencukupi kebutuhan keluarganya sehari-hari. Pak Masadi yang kini berprofesi sebagai sopir truk sampah dinas kebersihan harus menerima nasib dan bekerja keras hidupi keluarganya.

Deretan prestasi & medali tak menjamin kehidupan beliau di masa tuanya. Bahkan, sempat beberapa kali beliau mengajukan bantuan hari tua, namun tak ada kabar baik yang beliau dapatkan. “Mau bagaimana lagi, mba. Sekarang saya masih harus berjuang keras, kalau tidak seperti ini nanti mau makan apa?” Katanya.

Berkat kepedulianmu, tepat di Hari Pahlawan, tim @lazisjateng_smg berkunjung & memberikan penghargaan kepada sang pahlawan bangsa, Pak Masadi. Beliau sangat berterima kasih & terharu atas pemberian tersebut. Terima kasih ya sahabat, InsyaAllah dukunganmu sangat berarti bagi Pak Masadi & keluarga.

Copyright © 2022 News Lazis Jateng