Bersinergi dengan Kordais, LAZiS Jateng Berikan Santunan kepada Anak Yatim

PEKALONGAN.LAZiS Jateng online—Bertempat di Masjid Baiturahman, Desa Kalimojosari, Doro, Pekalongan, Jawa Tengah, pada Sabtu (4/9), berkolaborasi dengan Kordais Pekalongan, LAZiS Jateng menyelenggarakan santunan kepada yatim. Kegiatan digelar sebagai wujud kepedulian LAZiS Jateng terhadap para yatim di kawasan tersebut. Informasi disampaikan Komariyah, Amil Kantor Layanan Pekalongan.
“Bekerjasama dengan Kordais Pekalongan dalam Semarak Muharram, Alhamdulillah kami berkesempatan untuk dapat memberikan kebahagiaan kepada anak-anak yatim di desa Kalimojosari. Alhamdulillah kegiatan berlangsung dengan lancar dan khidmat,” ungkap Amil yang akrab disapa Mery.
Mery menjelaskan, pada kegiatan tersebut, pihaknya berkesempatan memberikan santunan kepada 12 anak yatim yang secara umum tergolong dhuafa.
“Kebanyakan dari mereka baru saja ditinggal pergi oleh orang tuanya karena Covid-19. Alhamdulillah, kami sangat senang dapat memberikan kebahagiaan dengan mereka,” imbuhnya.
Sementara itu, perwakilan Kordais Pekalongan juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada LAZiS Jateng yang telah bersinergi untuk mensukseskan kegiatan tersebut. Ia berharap, kedepan dapat terus memberikan kebaikan dan kolaborasi dengan banyak pihak termasuk LAZiS Jateng.
“Kami bersyukur dapat bekerjasama dengan LAZiS Jateng. Kedepan, kami berharap untuk terus memberikan kebermanfaatan kepada masyarakat secara lebih luas. Kami juga berharap kerjasama ini senantiasa terjaga untuk program-program yang lainnya,” tuturnya.
Di akhir, salah seorang yatim penerima manfaat kegiatan tersebut memberikan ucapan terima kasih kepada para donatur dan LAZiS Jateng yang telah memberikan bantuan kepadanya. Ia berharap dan berdoa untuk kebaikan pada donatur serta LAZiS Jateng agar senantiasa diberikan keistikamahan untuk terus berbuat kebaikan.
“Terima kasih banyak LAZiS Jateng dan para donatur,” pungkasnya.